Analisa Perbaikan Postur Kerja Pekerja Dalam Ilmu Ergonomi Menggunakan Metode Workplace Ergonomics Risk Assessment (WERA) dan Standard Nordic Questionnaire (SNQ)

Authors

  • Andry Septianto Teknik Industri Universitas Pamulang
  • Madeali Wahyu Teknik Industri Universitas Pamulang

Abstract

Postur kerja dan posisi kerja yang tidak ergonomis berdampak pada terganggunya tingkat kesehatan pekerja yang salah satunya adalah musculoskeletal disorders (MSDs). Hal itu karena postur kerja merupakan titik penentu dalam menganalisa efektivitas dari suatu pekerjaan sehingga untuk mengurangi musculoskeletal disorders (MSDs) dapat dilakukan dengan melakukan analisis perbaikan postur kerja pekerja dalam ilmu ergonomi menggunakan metode Workplace Ergonomics Risk Assessment (WERA) dan Standard Nordic Questionnaire (SNQ). Sampel penelitian sebanyak 10 pekerja dengan menggunakan teknik simple random sampling. Kuesioner SNQ merupakan suatu instrumen untuk menilai segmen-segmen tubuh yang dirasakan operator (menurut persepsi operator), apakah sangat sakit, sakit, agak sakit, dan tidak sakit. Metode WERA menentukan enam faktor identifikasi gerakan fisik yang menjadi penyebab musculoskeletal disorders (MSDs). Berdasarkan hasil SNQ diketahui bahwa tingkat keluhan musculoskeletal disorders yang dirasakan pekerja adalah bagian tubuh pinggang sebesar 65.00%, tangan sebesar 55.00%, bahu dan betis kaki sebesar 52.50%. Lalu, hasil penilaian postur kerja berdasarkan skor menggunakan lembar kerja berupa tabel WERA pada proses perendaman sebesar 43 dan proses pembersihan sebesar 41 dengan level risiko sedang, proses finishing sebesar 45 dengan level risiko tinggi sehingga perlu tindakan perbaikan postur kerja, proses pencelupan dan pengemasan sebesar 27 dengan level risiko rendah sehingga postur kerja dapat diabaikan.

Author Biographies

  • Andry Septianto, Teknik Industri Universitas Pamulang
    Nama Saya, Andry Septianto. Saya lahir di DKI Jakarta pada tanggal 08 September 1993. Saya lulusan Fakultas Teknik Jurusan Teknik Industri Strata 1 (S1) Tahun 2014 di Universitas Pamulang dan di Tahun 2017 telah lulus Strata 2 (S2) di Fakultas Pasca Sarjana Program Manajemen dengan peminatan Manajemen Sumber Daya Manusia (SDM). Saat ini, saya bekerja sebagai Dosen Tetap di Fakultas Teknik Jurusan Teknik Industri Universitas Pamulang. Selain itu, saya juga bekerja sebagai Asisten Laboratorium Teknik Industri Universitas Pamulang. Sampai saat ini, saya sudah menerbitkan buku mengenai Pengantar Analisa Perancangan Kerja I dan Analisa Perancangan Kerja Lanjutan yang diterbitkan oleh Deeppublish
  • Madeali Wahyu, Teknik Industri Universitas Pamulang
    Nama Saya Madeali Wahyu. Saat ini, saya bekerja sebagai Dosen Tetap di Fakultas Teknik Jurusan Teknik Industri Universitas Pamulang.

References

Abdolrahman, M. N, Development Of An Ergonomic Risk Assessment Tool For Work Postures,

Malaysia, Teknologi Malaysia University. (2014).

Anjanny, A. Keluhan Musculoskeletal Disorders (MSDs) Pada Pekerja Pengguna Komputer

Badan Pusat Statistik Provinsi Sumatera Utara. Jurnal Kesehatan Global. (2014) 45-51.

Barros, d. Cross-Cultural Adaptation of The Nordic Musculoskeletal Questionnaire.

International Council of Nurses, International Nursing Review. (2003) 101-108.

Briansah, A. O, Analisa Postur Kerja Yang Terjadi Untuk Aktivitas Dalam Proyek Konstruksi

Bangunan Dengan Metode RULA Di CV. Basani, Yogyakarta, Universitas Islam Indonesia.

(2018).

Firmanto, Hubungan Postur Tubuh Perawat Saat Bekerja Dengan Keluhan Low Back Pain Ruang Rawat Inap RSAD KODAM V Brawijaya Surabaya, Surabaya, Universitas Merdeka

Surabaya. (2019).

Ginting, R. Penggunaan Kuesioner SNQ Untuk Analisis Keluhan Rasa Sakit Yang Dialami

Pekerja Pada UKM Kerupuk Di Kota Medan. Jurnal Sistem Teknik Industri. (2017) 34-39.

Jalajuwita, R. N. Hubungan Posisi Kerja Dengan Keluhan Muskuloskeletal Pada Unit

Pengelasan PT. X Bekasi. The Indonesia Journal Of Occupational Safety And Health. (2015)

-42.

Mufti, D. Workplace Ergonomic Risk Assessment Toward Small-Scale Household Business.

th ISIEM (International Seminar on Industrial Engineering & Management). Makasar, IOP

Publishing Ltd. (2018) (pp. 1-10).

Sari, R. O, Hubungan Postur Kerja Dan Masa Kerja Dengan Keluhan Musculoskeletal

Disorders (MSDs) Pada Pembatik Giriloyo Di Kabupaten Bantul, Yogyakarta, Repository

Universitas Ahmad Dahlan. (2019).

Septianto, A, Pengantar Analisa Perancangan Kerja Lanjutan, Yogyakarta, Deeppublish.

(2019).

Setiyowati, R, Analisis Postur Kerja Dengan Menggunakan Metode Workplace Ergonomic Risk

Assessment (WERA) Dan Novel Ergonomic Postural Assessment (NERPA) Pada Pekerja Batik,

Surakarta, Repository Universitas Muhammadiyah Surakarta. (2019).

Tarwaka, dkk, Ergonomi Industri Dasar-Dasar Pengetahuan Ergonomi Dan Aplikasi di Tempat

Kerja, Surakarta, Harapan Press. (2015).

Published

2021-05-11

Issue

Section

Articles

How to Cite

Analisa Perbaikan Postur Kerja Pekerja Dalam Ilmu Ergonomi Menggunakan Metode Workplace Ergonomics Risk Assessment (WERA) dan Standard Nordic Questionnaire (SNQ). (2021). Ergonomi Dan K3, 6(1). https://jurnalergonomik3.ti.itb.ac.id/index.php/ergonomik3/article/view/156